Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Semangat Anak-anak MTs Al-hikmah Latihan Baris Berbaris dan Drumband

Ahmad Suherdi


Hari kamis siang ini cuaca memang sangat panas karena waktu sudah menunjukkan pukul 11:00. Terlihat semangat anak-anak sedang latihan baris berbaris di halaman sekolah. Pelatihan baris berbaris ini dilakukan untuk menyambut HUT RI ke 77, yang akan dimeriahkan oleh semua bangsa Indonesia.

Selain latihan baris-berbaris, anak-anak juga berlatih drumband. Dung dung dung terdengar suara bass drum yang dipukul. Anak-anak sangat semangat sekali memainkan alat musik drumband dan perlahan nadanya mulai singkron. 

Kegiatan seperti ini memang memberikan dampak yang sangat baik buat anak-anak. Anak-anak akan mendapatkan pelatihan kedisiplinan saat berlatih baris berbaris. Lalu saat bermain drumband, anak-anak akan terbiasa bekerja sama satu sama lainnya. Dengan begitu, akan tercipta kekompakan di antara mereka sehingga terbiasa belajar bersama di dalam kelas maupun kegiatan di luar kelas.

Buat anak-anak MTs Alhikmah tetap semangat semoga mendapatkan prestasi yang terbaik. Dan buatlah orangtua bangga dengan prestasi kalian belajar di sekolahan. Jadilah generasi bangsa yang taat kepada agama dan negara. Aaamiiin.



MTs Alhikmah, 21 Juli 2022

2 komentar untuk "Semangat Anak-anak MTs Al-hikmah Latihan Baris Berbaris dan Drumband"