Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PERSAHABATAN M.B.U HQQ

Oleh: Ahmad Suherdi


Keluarga tanpa hubungan nasab. Tanpa hubungan DNA, namun kita dipertemukan ditempat ini. Dipondok pesantren Manba'ul 'ulum (almagfurlah K.H Abu Rohmat) awal mula kita dipertemukan. Kita belajar ilmu agama bersama-sama, saling ejek mengejek, bercanda hingga makan satu nampan bersama-sama kita lakukan dengan senang hati.

Hari ini para kang-kang menjenguk kang sabik yang sedang dirawat di rumah, karna beberapa minggu terahir sedang sakit dan memaksa untuk di rawat di rumah.

Kang Sabik adalah kang yang tertua di pondok ini. Abdi ndalem serta menjadi dewan asatid di pondok. Gayanya yang khas kadang membawa kekocakan tersendiri. Didalam mengajar kitab, kang Sabik dengan jelas menjelaskan isi materi dari setiap kitab-kitab, sesuai jenjang kelas yang di ajar kang sabik.

Keuletan kang Sabik saat menanan di kebun bu Nyai sepuh juga sangat nampak bagus. Seperti menanam koro, kacang-kacangan dan lain-lain di lakukan dengan ketlatenan dan kesabaran, walau kadang yang memanen hasil kang-kang lain hehehe. Smoga dari lelah menjadi lillah kang aaamiiin.



Sawah pun tidak asing lagi bagi kang Sabik. Seperti menanam, memupuk, mangairi kebun, hingga memanen hasil perkebunan juga sangat terampil. Sekali lagi dapat dikatakan semangat menyelesaikan suatu pekerjaan dengan baik.

Keistiqomahan kang Sabik didalam pondok memang patut ditiru. Istiqomah mengaji, istiqomah hafalan, dan lainnya. Dari kang Sabik aku belajar banyak tentang menghargai sebuah waktu. Bahwa ketika dalam seminggu full ngaji kitab dan menguraikan isi kitab, harus pinter-pinter bagi waktu untuk belajar membaca dan menerangkan isi kitab. Karna semakin tinggi kelas, maka semakin sulit dan perlu pemahaman lebih dalam menguraikan isi kitab.

Smoga lekas sembuh untuk kang Sabik. Bisa berkumpul lagi di pondok. Tertawa bareng, makan bareng, tidur bareng dan roan bareng. Doa kami untuk sampean kang. Smoga kita dijadikan teman dan keluarga di dunia dan akherat. Merapatkan barisan santri MBU bersama Abah Kyai.


PPMU Tunggulsari Tulungagung, 09 November 2019.

Posting Komentar untuk "PERSAHABATAN M.B.U HQQ"